HARI KEBANGKITAN NASIONAL
>> Senin, 26 Mei 2008
Ini pertama kalinya gw nulis tentang pengalaman gw. Sebelumnya gw minta maaf klo tulisan ada yang salah tentang tulisan gw, sebenernya gw rada lupa dikit. Pada hari jumat kemarin tepatnya pada tanggal 23 Mai 2008, gw baru aja ngikutin seminar yang bertemakan "Meluruskan Reformasi Mewujudkan kepemimpinan kaum Muda" dalam rangka peringatan seabad hari kebangkitan nasional yang diadain oleh pengurus DPD IMM DKI Jakarta di aula PP Muhammadiyah. Seminar tersebut mengahadirkan Prof.Dr.Gumilar Rusliwa Somantri (Rektor Universitas Indonesia) sebagai oratornya, Menurut beliau saat ini Bangsa Indonesia sekarang ini sedang mengalami kematian refleksi, selain itu Indonesia saat ini juga sedang mengalami titik alih di segala bidang sehingga banyak masalah yang timbul di Indonesia, seperti : Kemiskinan, pengangguran, Pangan, penegakan hukum, pembangunan politik, resesi energi global, bahkan kebudayaan. Perubahan sosial politik yang cepat menyebabkan hilangnya karakter kebangsaan akibat kelelahan sosial berkaitan tentang tidak tampaknya korelasi positif antara perubahan sosial politik terhadap perbaikan taraf kehidupan masyarakat. Upaya demokkratisasi berlangsung pada struktur dan sistem lama sehingga berlangsung secara perlahan. Persoalan lain yang juga muncul adalah terkait dengat macetnya sirkulasi kepemimpinan politik yang mampu bersama-sama memberikan jawaban konkrit atas masalah-masalah kebangsaan yang muncul, Kaum Muda sering kali menjadi darah segar dalam mengalirkan gagasan menjadi realitas, kaum muda juga erat kaitannya dengan intelektualitas yang berbicara atas nama kebenaran dan hati nurani. Saat ini Bangsa Indonesia memerlukan seorang pemimpin yang kuat dan transformatif sebagai figur perekat atas segal perbedaan yang ada di Indonesia. Pemimpin yang transformatif selain memiliki komitmen pada perubahan, komunikatif, kreatif, visioner dan berani juga harus mempunyai sensibilitas dalam menangani masalah-masalah yang di hadapi oleh bangsa saat ini dan menampilkan solusi-solusi yang cerdas. Dalam hal ini tidak ada salahnya kalau saat ini kaum muda mulai bebenah untuk menjadai seorang pemimpin, karena untuk menjadi seornag pemimpin membutuhkan kematangaan"track record", pengalaman dan ujian mengatasi persoalan masyarakat.Menggantungkan harapan pada kaum muda merupakan peremajaan visi perubahan, Kemudiaan pada sesi tanya jawab ada yang bertanya solusi apa yang pas untuk Bangsa Indonesia sekarang ini? menurut orator di Indonesia ada 3 masalah Utama di antaranya:
1.Kalangkaan pangan, seperti yang kita ketahui, pada masa orde baru Indonesia pernah mencapai masa swasembada beras, dimana indonesia dulu bisa mencukupi kebutuhan penduduk, bahkan bisa mengekspornya ke luar negri. Kesalahan yang terjadi pada orde baru ialah ketika keberhasilan pembangunan di bidang pertanian kemudian di putar 180 derajat ke bidang teknologi, APBN yang harusnya digunakan dalam pemantapan ekonomi di bidang petanian jadi berkurang karena sebagian besar digunakan untuk pembiayaan teknologi, kalau dulu Indonesia tetap fokus di bidang pertanian mungkin lain ceritanya. Indonesia yang sejak dulu dikenal sebagai negara yang kaya akan sumber daya alamnya tetapi nasib rakyatnya sangat memprihatinkan, ini sangat ironi. Jadi salah satu solusinya kelangkaan pangaan harus bisa di atasi.
2.Kelangkaan sumber daya Energi, Indonesia adalah salah satu negara OPEC (negara pengekspor minyak), dahulu Indonesia bisa mencukupi kebutuhan BBM,bahkan bisa mengekspornya tetapi sekarang Indonesia harus mengimpor BBM dari negara lain karena penghasilan BBM dalam negri tidak mencukupi,Seperti yang kita ketahui jumlah kendaraan di Indonesia sekarang banyak sekali. Harus ada alternatif lain dalam penyelesaiaan masalah ini, zaman dahulu transportasi masal menggunakan trem yang dapat menghemat BBM, sekarang harus ada solusi yang sama pada zaman yang berbeda untuk menyelesaikan masalah ini kalau menurut gw bener banget Salah satu solusinya dalam mengatasi masalah ini dengan pengembangan transportasi masal yang cepat ,aman dan murah, truz kemarin gw baru nonton tv ngeliat ada yang namanya kalau gak salah Mobil HYbrid, mobil jenis ini hanya memerlukan 1 liter per 30-35km, kok bisa sih? ya bisalah begini cara kerjanya bensin di gunakan untuk menghasilkan listrik saat mobil bergerak pertama kali, kemudian ketika mobil sudah bergerak, energi gerak(kinetik) mobil digunakan untuk menghasilkan listrik kalu gak salah di disimpan di salah satu elemen yang berfungsi seperti kaya batrai gitu.Emang belum di produksi masal sih, kalau mobil jenis ini laku di pasaran bisa menghemat energi banget, selain itu polusi yang di hasilkan hanya 0.2 gak kaya mobil yang biasa >1. Air juga bisa digunakan untuk pengganti BBM,kok bisa? lagi-lagi ini gw liat dari tv, air dicampur apa gitu bisa buat ganti premium yang biasa di gunain sama pengendara bermotor. Briket olahan dari tebu maupun dari kulit kacang bisa digunakan sebagai pengganti minyak tanah untuk masak di dapur dan harganya juga murah, biji jarak yang harga juga bisa di gunakan sebagai alternatif lain sebagai pengganti minyak tanah,limbah tahu yang bau banget juga bisa di ubah jadi biogas yang bisa di gunakan untuk masak di dapur karena setelah di teliti limbah tahu mengandung bakteri anerob kalau pemerintah bisa membiayai kegiatan dalam rangka penghematan BBM seperti yang tadi gw sebutin di atas mungkin kelangkaan energi bisa di atasi, menurut gw konversi minyak tanah ke gas bukan penyelesaian masalah yang baik karena gas SDA yang gak bisa diperbaharuhi.
3.Kelangkaan Air bener banget coba deh lo bayangin kalau di dunia ini gak ada air mungkin gak akan ada kehidupan. Bisa di bayangin untuk menghasilkan padi yang kita makan sehari-hari aja memerlukan air yang banyak banget, gw jadi inget masalah kekeringan yang di alami oleh saudara setanah air kita yang tinggal di timur sana(NTT,NTB,dll) yang kekurangan air, karena di sana hujan tuh jarang. Mungkin rata-rata orang disana berkebun karena kalau bertani kayanya gak mungkin karena memerlukan banyak air, terus gimana solusinya? gw jadi inget waktu SMP pelajaran geografi kalau di Timur Tengah sana yang panas banget hujan jarang turun gak kesulitan masalah air, kenapa? karena disana di bangun kaya pabrik gitu di tepi laut yang berfungsi bisa mengfilter air laut menjadi air biasa, coba kalau di Indonesia bisa kaya gitu, masalah kekeringaan di daerah-daerah mungkin bisa di atasi.
Gak semua hasil kemarin gw catet,Seminar ini hanya berlangsung selama kurang lebih dua jam.
0 comments:
Posting Komentar